ArcoLinux Distro Untuk Mencoba Arch Pemula

Sudah lama mengguna keluarga ubuntu, sejak dulu ingin mencoba arch linux namun lagi-lagi sudah berkali-kali mencoba menginstall arch linux namun hasilnya gagal terus ditambah memang koneksi buruk, alhasil bukan berhasil namun data di hardisk terhapus wkwkwk.

Namun banyak distro turunan dari arch linux, yang paling terkenal dan nongkrong di top five adalah manjaro, namun rasanya kurang arch banget gitu, akhirnya menemukan arcolinux.

Distro dengan aplikasi lengkap

Salah satu hal yang membuat ingin mencoba arch katanya salah satu distro yang paling ringan, tetapi karena selalu gagal memasang di laptop, akhirnya mencoba arcolinux salah satu turunan dari arch itu sendiri.

Banyak pilihan paket instalasi ada tiga yaitu.

  1. ArcoLinux
  2. ArcoLinuxB
  3. ArcoLinuxD

Paket Arcolinux biasa sudah termasuk banyak paket aplikasi pokoknya lengkap dah tinggal pake aja, langsung diinstall berbagai browser misalnya chromium, firefox, dan vivaldi, aplikasi lainnya yang sudah terinstall seperti atom, sublime text dan gitahead dan banyak lagi.

Paket iso arcolinux cocok buat kalian yang mau langsung pake saja atau kekurangan koneksi internet.

ArcolinuxB adalah paket iso yang sederhana dengan terinstall satu desktop environment dan aplikasi yang minimalis, cocok buat yang pengin langsung menggunakan untuk hal produktif.

Sedangkan ArcolinuxD cocok bagi kalian yang ingin meracik arcolinux sesuai keinginan kalian, karena hanya ada mesin dari arcolinux itu sendiri, harus menginstall satu-satu aplikasi yang kalian butuhkan, cocok buat yang mempunyai koneksi internet yang ngebut.

Instalasi yang mudah

Jika memasang arch linux itu sangat membagongkan segala serba manual dan langsung disuguhkan dengan konsol terminal, namun arcolinux sudah ada aplikasi untuk memasang di laptop denga calamares yang membuat proses instalasi sama seperti memasang ubuntu.

Mau dual boot oke-oke saja dengan windows, atau dengan partisi sendiri atau semuanya sesuai kalian, ditambah sudah kompatibel bagi laptop 32bit dan 64bit.

Dukunagan eufi bagi 64bit bisa, namun perlu ada catatan untuk memasang arcolinux dalam mode eufi harus disetel di pengaturan bios dengan mendisable secure boot agar tidak terblok oleh bios, hehehe.

Terminal khas arch

Setelah berhasil memasang arcolinux ke mesin kalian, maka selanjutnya mengupdate repostory dan mengupgrade paket aplikasi ke versi terbaru dengan perintah berikut;

sudo pacman -Syyu

Ciri khas dari arch adalah ketika memasang aplikasi dari terminal adalah loading sebuah proses instalasi seperti game pacman memakan bola-bola seperti gambar diatas hehehe, nama perintahnya saja “pacman”.

Toko Aplikasi Pamac

Sama halnya dengan manjaro, di arcolinux sudah tersedia toko aplikasi pamac, bagi kalian yang ingin memasang aplikasi lewat store tanpa ribet-ribet mengetik perintah di terminal.

Banya dukungan aplikasi seperti dari AUR versi stabil dan unstabil, serta tersedia aplikasi dari repo snap store dan aplikasi store dari flatpack, memang arch terkenal dengan dukungan aplikasi paling lengkap.

Tweak tool

Bagi kalian yang suka mengotak-atik tampilan desktop menjadi berbagai bentuk, disini tersedia arcolinux tweak tool, untuk mengubah berbagai kustumisasi tampilan desktop linux kalian, seperti.

  • mengganti desktop environment
  • tampilan congkyzen
  • wallpaper lockscreen
  • tampilan terminal
  • serta tema dan icons
  • dll

Banyak hal yang bisa kalian kustumisasi dengan tweak tool, namun tampilan default saja sudah keren apalagi pilihan tema dan icons yang sudah terpasang sangat banyak.

Bingung dah tuh milih tema dan icons saking banyaknya, namun lebih prefer ke tema default dan hanya mengganti wallpaper dan icons menjadi papirus icons yang keren.

Kesimpulan

Distro arcolinux sangat cocok bagi kalian yang ingin mencoba arch namun selalu gagal terus seperti saya, dukungan hardware yang banyak serta pilihan iso yang beragam.

Silakan jika ingin mencoba distro ini bisa kunjungi https://arcolinux.info/dowloads/ atau bisa langsung kunjungi repo iso-nya disini https://bike.seedhost.eu/arcolinux/iso/